Rasah
Panik Wes Tau Piknik, membaca istilah itu pertama kali di akun Instagram salah
satu teman saya yang mengupload sebuah gambar yang bertulisakan kata-kata tadi
“Rasah Panik Wes Tau Piknik” mungkin kata-kata tersebut sebagai jawaban dari
kalimat yang sering terdengar ditelinga kita ketika kita mungkin sedang suntuk
dengan pekerjaan kita, atau sedang cuntel dengan masalah yang kita hadapi,
biasanya teman kita bilang “rasah panik mari kita piknik” atau kalau engak ya
“urip mu kurang piknik sob” ya mungkin dengan piknik atau refreshing akan
menyegarkan pikiran kita namun bukan jaminan juga dengan piknik bisa
menyelesaikan masalah atau pekerjaan yang sedang kita hadapi.
Fenomena
sosial media memang sangat berpengaruh terhadap kegiatan piknik atau berwisata
akhir-akhir ini, piknik saya kira sekarang ini bukan lagi untuk sekedar
berwisata atau refreshing tapi lebih ke “aku wes tau rono lho”, “aku wingi bar
seko kono”, “kono apik lho sob ngone ngo foto-foto”, “aku sesuk meh rene” yah
seperti itulah realita kehidupan masa kini dan terkadang saya juga menjadi
bagian dari manusia yang seperti itu hahaha manusiawi banget ya.
Disisi
lain dengan banyaknya orang yang “kurang piknik” tersebut menimbulkan banyaknya
tempat wisata yang baru yang selama ini belum tersentuh atau belum ter expose
menjadi heboh dan booming, hal ini juga terjadi disekitar tempat saya, maklum
rumah saya termasuk daerah “ndeso” jauh dari hinggar binggar kota, dan ada
beberapa tempat yang menjadi spot wisata
yang menawarkan daya tarik wisata air *padahal ning ngunung, yaitu ada kedung
pengilon di pedukuhan Petung Desa Bangunjiwo, air terjun jurang pulosari, air
terjun banyunibo dan sendang ngembel ketiganya berada di Sendangsari Kecamatan
Pajangan. Dulu sebelum munculnya sydrome “kurang piknik” jarang orang yang mau
berkunjung ketempat tersebut bahkan ada salah satu tempat yang dianggap
“wingit” jadi orang berfikir 2x untuk berkunjung ke salah satu tempat tersebut,
namun kini hal tersebut berbanding terbalik, tanpa ada rasa takut orang-orang
berbondong-bodong untuk mengunjungi tempat tersebut. Dengan boomingnya tempat
tempat tersebut paling tidak ya dapat membantu pertumbuhan perekonomian
masyarakat setempat.
Saya
sendiri dalam menentukan tujuan wisata bukan karena tempat itu lagi booming
atau mencari tempat baru yang masih terselubung, namun karena keinginan hati
ini mau kemana, seperti kemarin naik ke Gn. Andong, bukan karena Gn. Andong
sekarang lagi ngehitz buat didaki, namun karena dari dulu sudah tau Gn. Andong
tersebut waktu naik ke Gn. Telomoyo jauh sebelum kenal adanya sosial media
bernama instagram, dan Path. Dan kebetulan sekarang sudah ada fasilitasnya
berupa basecamp pendakian tidak ada salahnya to mencoba untuk mendaki kesana.
Sepertinya
akan berbeda ketika kita menuju tempat wisata yang akan kita tuju tersebut
berdasarkan foto yang kita lihat disosial media, dalam foto tempat tersebut
terlihat begitu bagus, indah, semok, cantik dan gemulai. Namun setelah kita
sampai ketempat tersebut ternyata oh ternyata tidak sesuai dengan apa yang kita
harapkan dan bayangkan begitu sakit dan hancur nya hati bukan? Hahaha karena
saya juga pernah mengalami hal tersebut. Berikut ini saya berikan tips piknik ala
wong “Kurang Piknik”:
1. Yang
pertama dan paling utama siapkan waktu luang mu untuk piknik, nah ini penting
sob, kalau bisa piknik itu pas weekday sob, bukan weekend. Kenapa? Karena pas
hari biasa tempat wisata yang ingin kamu kunjungi tersebut cenderung lebih
sepi, jadi kamu bisa menikmati tempat tersebut serasa punya kamu sendiri dan
cocok juga to kalau kamu piknik nya sama gebetan hahaha
2. Tentukanlah
destinasi wisata mu, ini sebenernya juga sama pentingnya dengan waktu luang
tadi, namun saya sering juga piknik dadakan istilahnya ya “langsung pancal ja”
hal tersebut tidak disarankan ya kalau pikniknya agak jauh dan kita belum tau
medan yang akan kita tuju, berbeda hal nya kalau kita sudah rencanakan
sebelumnya destinasi wisata yang akan kita tuju, kejadian salah kostum atau
tongsis ketinggal, ataupun batre kamera habis sebelum sempet dipake.
3. Setelah
ada waktu luang dan tujuan destinasi wisata, tentu saja jangan lupa berdo’a dan
meminta ijin atau pamitan sama orang tua sob sebelum berangkat, biar piknik mu
barokah.
4. Pahami
rute dan jalur tempat yang akan kamu tuju, bisa ditrack dulu pake GPS di Gadget
kamu, kira-kira jarak dari rumah kamu ketempat tujuan berapa kilo, hal ini
penting untuk memperkirakan waktu tempuh dan juga perkiraan konsumsi BBM yang
kamu perlukan untuk sampai tujuan, selain itu kebanyakan tempat yang menawarkan
daya tarik wisata baru akses jalannya masih cukup sulit, dan jangan malu untuk
mengunakan GPS manual (Gunakan Penduduk Setempat) dikala kamu tersesat dan tak
tau arah jalan pulang jangan sampai kamu terdampar dan menjadi butiran debu
hahaha
5. Jaga diri anda baik-baik, keselamatan merupakan
hal utama selain mendapat kesenangan dalam berwisata, perhatikan rambu-rambu
sekitar tempat wisata, misal main di tempat yang berair misalnya air terjun
atau pantai, kalau ada larangan untuk jangan mandi/berenang di tempat tersebut
ya jangan diabaikan daripada terjadi hal-hal yang tidak di inginkan, namun
apabila tidak ada rambu2nya, alangkah baiknya bertanya dulu dengan penduduk
setempat.
6. Persiapkan
peralatan narsis kamu, buat kaum kekinian peralatan ini sangat penting, wajib,
bin pokok. So sebelum berangkat check dulu kelengkapan senjata narsis kamu,
mulai dari kamera, batre kamera, mmc kamera, tripod, monopod, lensa wide dll.
Dan jangan lupa segera upload foto piknik kamu kesosial media biar keren sob
hahaha
7. Budget,
ini adalah hal yang super penting, kalian bisa rencanakan tujuan wisata anda
sesuai dengan budget yang kamu punya, jangan sampai kehabisan duit saat
ditempat wisata, kan jadi ngak asik to sob, atau memang kalian punya dana yang
tak terbatas untuk piknik ya mau keliling dunia tujuh kali mah ngak masalah
sob.
8. Belilah
barang yang dijual penduduk setempat, kebanyakan daya tarik wisata baru belum
ditarik restribusi biaya masuk objek wisata, paling Cuma bayar parkir doang,
nah untuk turut mensejahterakan penduduk setempat dengan adanya tempat wisata
baru tersebut belilah barang yang dijual oleh penduduk setempat yang jualan
disekitar tempat wisata tersebut ya walaupun cuma sekedar sebotol air mineral.
Owh
udah cukup banyak ya sob, ya mungkin itu aja tips piknik ala orang “kurang
pinik” sob, oke rasah panik wes tau piknik, selamat datang bulan mei, selamat
datang long weekend, selamat hari buruh, selamat berpiknik smoga beberapa tips
ala wong “kurang piknik”tadi bisa bermanfaat, tetap sehat, tetap semangat, dan
tetap piknik hahaha..
0 comments:
Post a Comment